Minggu, 11 Januari 2009

Sejarah Rasulullah Muhammmad SAW

1. LAHIR

Senin pagi, 9 rabiul awwal -20/22 april 571 M.

2. MASA PERNIKAHAN DENGAN KHADIJAH

Yaitu 2 bulan sehabis dari Syam, dengan mahar 20 onta muda .

Istri- istri beliau yang lain:

a) Saudah binti Zam'ah, dinikahi Syawal 10 Kenabian ( beberapa hari setelah Khodijah meninggal ).

b) Aisyah, dinikahi Syawal 11 Kenabian / 2 th 5 bulan sebelum hijrah

( umurnya masih 6 th dan digauli bulan Syawal 7 bulan setelah hijrah – umur 9 th).

c) Hafshoh binti Umar bin Khottob, dinikahi tahun 3 H.

d) Zainab binti Khuzaimah (Ummul Masakiiin) dinikahi Th 4 H, dan meninggal 2 / 3 bulan pasca pernikahan.

e) Ummu Salamah Hindun binti Abi Umayah, dinikahi bulan Syawal th 4 H.

f) Zainab binti Jahsi binti Royab ( bekas istri Zaid bin Haristah –anak angkat beliau) dinikahi Sya'ban 6 H.

g) Juwairiyah binti Al Harist ( anak pimpinan Bani Musthaliq) dinikhai Sya'ban 6 H.

h) Ummu Habibah Ramlah binti Abu Syofyan ( suaminya murtad di Habasyah) dilamar bulan Muharam 7 H lewat surat.

i) Sofiyah binti Huyai bin Akhthab ( salah satu tawanan Khoibar, dari Bani Isroil) dinikahi Th 7 H (setelah perang Khoibar)

j) Maimunah binti Al Harist dinikahi Dzul Qo'dah saat umroh qodho'.

3. PERISTIWA SEMASA KHADIJAH

Renofasi ka'bah yaitu pada umur 30 tahun.

4. DATANGNYA WAHYU

Umur 40 tahun, 6 bulan mimpi meyerupai fajar subuh, akhir bulan Ramadlan tahun ke-3 pengasingan. Senin malam 21 Ramadlan / 10 Agustus 610 M, saat usia 40 th, 6 bulan, 12 hari menurut Kaleder Hijriyah. Atau 39 th, 3 bulan, 22 hari Kalender Syamsiyah.

5. DA'WAH SECARA RAHASIA DAN SEMBUNYI-SEMBUNYI

Selama 3 tahun.

6. DAKWAH TERANG-TERANGAN.

Selam 7 tahun.

7. MASA KERAS DALAM MENGHADAPI SIKSAAN

Dimulai pertengahan atau mulai akhir tahun ke 4 Nubuwah hingga pertengahan tahun ke 5.

8. MASA HIJRAH KE HABASYAH I

Bulan rajab tahun ke 5 Kenabian, 12 laki-laki dan 4 orang perempuan, pimpinannya Usman bin Affan dan ikut juga Ruqayyah. Pada bulan Ramadlan terjadi kisah gharanik, dan mereka pada bulan Syawal pulang karena kejadian itu.

9. HAMZAH MASUK ISLAM.

Akhir tahun ke 6 Kenabian yaitu pada bulan Dzul-Hijah tahun itu juga.

10. DAKWAH KELUAR MAKKAH

Berlangsung selama 3 tahun, yaitu pergi ke Thaif.

11. PEMBOIKOTAN

Berlangsung selama 3 tahun. Dimulai malam awal bulan Muharram tahun ke 7. pada bulan muharram tahun ke 10, papan piagam sudah terkoyak dan isinya terhapus.

12. TAHUN KESEDIHAN

Abu thalib meninggal bulan rajab tahun ke 10, yaitu 6 bulan setelah keluar dari pemboikotan. Ada pendapat lain yang mengatakan bahwa dia meninggal bulam ramadlan, 3 bulan sebelum khadijah wafat. Kahdijah meninggal pada usia yang ke 65 tahun sedangkan rasul usia 50 tahun.

13. MENIKAH DENGAN SAUDAH BINTI

Pada bulan syawal tahun ke 10.

14. DAKWAH DILUAR MAKKAH

Ke thaif beliau pergi dakwah yaitu pada bulan syawal tahun ke 10, atau akhir bulan Mei / awal Juni 619 M. jaraknya kurang lebih 60 mil dari Makkah. Tinggal selam 10 hari.

15. DAKWAH PADA KABILAH DAN INDIVIDU

Pada bulan dzul-qaidah atau akhir bulan juni / awal juli 619 M beliau mulai menawarkan islam pada berbagai kabilah dan indivdu. Yaitu karena mendekati moment musim haji yang mana banyak manusia datang dari berbagai penjuru.

6 pemuka Khazroj dan Aus dari penduduk Yastrib masuk islam, pada tahun ke 11, pada bulan juli tahun 620 M.

Pada tahun ini beliau juga menikahi Aisyah. Yang baru berumur 6 thm dan berkumpul bersama nabi pada tahun pertama hijrah, dalam umurnya yang ke 9.

16. ISRA' DAN MI'RAJ

Ada 6 pendapat tenmtang waktu terjadinya isro' dan mi'roj, tapi yang paling roji ada tiga pendapat yaitu:

a. 6 bulan sebelum hijroh, atau bulan Muharom, tahun 13.

b. Setahun 2 bulan sebelum hijroh. Muharom tahun 13.

c. Setahun sebelum hijroh, tahun 13.

17. BAIAT AQABAH I

Pada musim haji 12 orang yang datang ke Makkah untuk bai'at I, diantara 5 orang yang masuk islam pada tahun ke 11 dari penduduk Yasrib dan 7 orang sisanya.

18. BAIAT AQABAH II

Bulan juni tahun 622 M, tahun yang ke-13 Nubuwah 70 kaum Muslimin lebih melaksanakan manasik haji. Sedangkan bai'at dilakukan pada pertengahan hari tasri' atu tatkala melempar jumroh pertama setelah dari Mina pada malam hari. Dan diwakili oleh pemuka setiap kaum yang berjumlah 12 orang, 9 orang dari suku Khozroj dan 3 ornag dari suku Aus.

19. KAUM MUSLIMIN HIJRAH

2 bulan lebih beberapa hari setelah bai'at Aqobah kubro, tak seorangpun dari kaum mukmin yang tinggal di madinah kecuali nabi saw, Abu Bakar, Ali dan beberapa orang yang diperintah untuk tinggal dimakkah.NABI HIJRAH

20. PARLEMEN DARUN NADWAH

Kamis, 2 safar 14 Nubuwah/ 12 sebtember 622 M (kurang lebih 2,5 bulan setelah bai'at kubro terjadi pertemuan anggota parlemen Makkah di Darun Nadwah sejak pagi hari. Yang muncul adalah para wakil seluruh kabilah Quraisy.

21. ROSULULLOH HIJROH

Pada saat terjadi pertemuan di Darun Nadwah pada siang harinya Rosul mendapatkan izin berperang dari langit. Malam hari 27 safar Rosul dan Abu Bakar menuju gua Tsur, yaitu arah selatan makkah kurang lebih 5 Mildari Makkah. Didalm gua selama 3 malam, malam jum'at, sabtu dan Ahad.

Malam senin 1 Robi'ul Awal tahun 1 H/ 16 sebtember 622 M. Berangkat kearah selatan jalur keyaman lalu belok ke barat lalu keutara menyisiri pesisir laut Merah (bukan jalur utama).

22. TIBA DI QUBA

Tiba disana yaitu hari senin 8 Robi'ul Awal Th 14 kenabiyan / tahun 1 hijiriyah / 23 sebtember 622 M. Ali bin Abu Tholib diMakkah 3 hari menyelesaikan urusan Rosululloh. Lalu berhijroh dengan berjalan kaki dan bertemu Rosululloh di Quba.

Rosul di Quba selama 4 hari, yaitu senin, selasa. Rabu, kamis. Hari jum'at beliau melanjutkan perjalanan dan Sholat jum'at di bani Salim bin Auf di sebuah Masjid ditengah lembah bersama 100 orang. Sehabis jum'at beliau masuk diMadinah.

23. TIBA DI MADINAH

Onta beliau menderum di bani Nazar yaitu masih terhitung paman-paman beliau, beliau tinggal dirumahnya Abu Ayyub Al Anshori sampai rumah beliau jadi. . 2 putrinya (Fathimah dan Ummu Kulstum), Usamah bin Zaid, Ummu Aiman Abdulloh bin Abu Bakar dan seluruh keluarga Abu Bakar (termsuk Aisyah) tiba di Madinah.

24. PEMBANGUNAN MASYARAKAT BARU

Langkah pertama: membuat Masjid dan beberapa rumah disisinya

25. PERJANJIAN ISLAM

Ada 16 poin yang intinya menyingkirkan belenggu fanatisme kejahiliyan

Langkah pertama: membuat Masjid dan beberapa rumah disisinya.

26. PERJANJIAN DENGAN YAHUDI

Isinya ada 12 poin, yang intinya memberika kebebasan menjalankan Agama, memutar kekayaan, tidak saling menyerang dan tidak memusuhi.

27. KEADAAN QURAISY

Orang quraisy semakin bertambah marah ketika melihat kaum muslimin aman di Madinah, lalu menulis surat kepada Abdulloh bin Ubay salul (masih musrik) yang hampir saja menjadi raja madinah seandainya Rosul tidak hijroh. Lalu dia terpengaruh dengan surat itu tetapi dia mengurungkan niatnya untuk menyerang kaum Muslim karena nyali teman-teman nya kecil. Lalu orang Quraisy meneror kaum Muslimin sehingga mereka sulit tidur dan selalu berjaga.

28. SARIYAH- SARIYAH SEBELUM PERANG BADAR KUBRO

1 Romadhon 1 H / 623 M Rosul mengirim sariyah ke Siful Bakhr, 30 orang yang dipinpim Hamzah bin Abi Tholib untuk mengahadang kafilah Quraisy, sejumlah 300 orang, namun tidak jadi perang.

1 Syawal Rosul mengirim 60 Muhajirin yang dipinpim Abu Ubaidah bin Al Harist bin Abdul Mutholib ke Robik dan berpapasan dengan 200 orang dan Abu Syofyan, namun tidak terjadi peperangan walau sudah saling melepaskan anak pana.

Bulan Dzul Qo'dah / Mei 623 M mengirim Sa'ad bin Abi Waqos dan 20 orang ke Al Khorror, namun kafilah sudah berlalu.

Pada bulan Shofar 2 H / Agustus 623 M, Rosul pergi sendiri bersama 70 mauhajirin ke Abwa' dan Waddan namun tidka terjadi apa-apa. Ini adalah perang pertama Rosul. Perginya selama 15 hari.

Robiul Awal 2 H / September 623 M Rosul pergi bersama 200 sahabat ke Buwath untuk menghadang 100 orang dari kafilah Quraisy, dan 2500 onta dan dagangannya. Yang dipimpin Umayah bin Kholaf.

Robiul Awal 2 H / september 623 M, 70 sahabat dan Rosul mengejar dan mengusir Kurs bin Jabir Al Fihri, dan beberapa orang- orang musriq ke syafahan dekat badar, namun tidak kepergok. Ini disebut perang badar pertama.

Jumadul Uula dan Jumadul Akhiiroh / nov- des 623 M Rosul dan 150 / 200 Muhajirin pergi ke Dzul Khuwaisiroh, namun sudah terlambat dan inilah yang menyebabkan meletuskan perang badar Qubro. Dan kafilah ini juga yang dihadang pas pulangnya.

Bulan Rajab / januari 624 Rosul mengirim Abdulloh bin Jahsi Al Asadi dan 12 orang ke Nakhlah dengan 13 onta.

Sa'ban 2 H / Febuari 624 M arah kiblat berubah.

29. PERANG BADAR KUBRO

Masih ke 2 hijrah tanggal 8 / 12 bulan Romadhon, setelah kafilah dagang Quraiys pulang dari Syam, Beliau mengutus Tholhah bin Ubaidillah dan Sa'id bin Zaid pergi ke utara, tugas penyelidikan. Tatkala kafilah Quraisy dipimpin Abu Syofyan lewat mereka beritahukan kepada Rosul. Kafilah itu membawa 1000 onta dengan membawa harta benda milik mereka, yang nilainya tidak kurang dari 5000 dinar emas. Dan yang mengawalnya tidak lebih dari 40 orang.

Pasukan Muslimin 313/ 317 orang, 170 dari khozroj dan 61 dari Aus. Wakil beliau diMadinah Ibnu Ummi Maktum lalu diganti dengan Abu lubabah.

Tanggal 17 Romadhon 2 H, Allah menurunkan pertolongannya berupa yang tercamtum di Surat Al Anfal:11.

Terbunuhnya Al Aswad bin Abdul Asad Al Makhzumi ditangan Hamzah, sebab pertama perang ini.

4 sampai 5 hari setelah peperangan tewaslah Ubaidah bin Al Harist.

Beliau masih berada di badar selama tiga hari seusai peperangan, karena terjadi silang pendapat di kaum Muslimin tentang ghonimah. Lalu turunlah Surat Al Anfal ayat pertama. Kemudian mereka pulang.

Sehari setelah tiba di Madinah, para tawanan diteliti, lalu dibagikan kepada para sahabat. Dan menyeruhnya agar diperlakukan dengan baik.

Setiba di Madinah, beliau beliau meminta pendapat tentang para tawanan.

Bulan Syawal 2 H, disyare'atkannya Iedul Fitri.

30. KEJADIAN SETELAH PERANG BADAR

7 hari setelah perang badar bulan Syawal 2 H, dapat khabar bahwa Bani Sulaim dari bani Ghothofan dengan 200 pasukan penuggang onta untuk menggempur Nabi, melhat kedatangan Nabi mereka lari tunggang langgang meninggalkan 500 onta, lalu membaginya setiap orang dapat 2 onta setelah diambil 1/5.

Beliau juga menawan pemuda yang bernama Yassar, lalu dibebaskan. Kemudian beliau menginap 3 hari disana.

31. PERANG BANI QOINUQO'

Pertengahan Syawal 2 H, mereka mulai dikepung selama 12 hari. Akhirnya mereka diusir dari Madinah karena rayuan Abdulloh bin Salul.

32. PERANG DZI AMAR

Beliau menetap disana pada Muharam 3 H, selama sebulan sampai shofar. Lalu Ka'ab bin Al Ashrof terbunuh oleh pembunuh gelap yaitu Muhammad bin Maslamah.

33. PERNAG BUHRON

Jumlahnya 300 pasukan dipimpin Rosul, pada Robiul Akhir namun tidak terjadi apa-apa.

34. PERANG UHUD

Pasukan Quraisy tiba di Ainainpat dekat buykit Uhud, Jum'at 6 syawal.Rosul mengatur pasukannya sabtu pagi 7 syawal.

Sore hari 7 Syawal Rosul tiba diMadinah lalu menyerahkan pedang pada Fathimah, juga Ali.

Kaum Muslimin merasakan duka dan tetap berjaga dipinggiran Madinah. Paginya Rosul menyuruh mengejar musuh.

35. PERANG BADAR KEDUA

Sa'ban 4 H / januari 624 M, Rosul bersama 1500 pasukan dan sepuluh penunggang kuda. Menunggu kaum Musrik ibadah namun tidak terjadi peperangan, karena mereka takut.

36. PERANG AHZAB

5 Syawal 5 H orang musyrik mengepung selama sebulan penuh. Rosul kembali dari Khondaq hari Rabu seminggu sebelum Dzul Qo'dah terakhir.

37. PERANG BANI QURAIDLAH

Dzuhur Rosul kembali ke Madinah langsung disuruh bernagkat ke Bani Quroidhoh. Peperangan ini terjadi pengepungan selama 25 hari.

38. PERANG BANI LIHYAN

Pernag bani lihyan, pada Jumadil Uula menetap disana selama 20 hari.kepergiannya selama 14 hari.

39. PERANG BANI MUSTALIQ

Sa'ban 6 H,

40. PERJANJIAN HUDAIBIYAH

Rosul berangkat 1 Dzul Qo'dah 6 H, hari senin dengan 1400 /1500. mereka telah dihalangi ibadah di Masjidil Harom selama 6 tahun.

Tahun itu juga disyare'atkan sholat Khouf.

Tahun 7 H Amerbin Ash, kholid bin Walid dan Ustman bin Tholhah masuk islam. Yaitu masa-masa gencatan senjata.

41. SURAT-SURAT KE PARA RAJA DAN PENGUASA

Surat kepapada raja Najasi akhir 6 H / 7 H.

Surat kepada Meqauqis.

Surat kepada Kisro, selasa 10 Jumadul Uula 7 H, terjadi pemberontakan

Surat kepada Romawi

42. PERANG KHAIBAR

Letaknya 60-80 Mil dari Madinah dari arah Utara. Setiuba dari Hudaibiyah pada sisi bulan Muharrom beliau berangkat ke Khoibar.

Abu Huroiroh masuk islam Rosul tiba di waktu sebelum subuh, lalu menyerang mereka yang berbenteng—benteng.

Benteng pertama benteng Na'im, musuh kira-kira 1000 orang, dan terjadi adu tanding

Benteng kedua dikepung selama 3 hari. Bisa ditaklukkan.

Benteng ketiga 3 hari, satu muslim menjadi qorban. Dan Yahudi 10 orang. Bisa ditaklukan.

43. PERANG WADIL QURA

Dilakukan setelah urusan diKhoibar selesai. Mereka mengajak tanding hingga ada 11 orang yang bisa dibunuh, lalu mereka menyerah.

Beliau disana 4 hari. Lalu pulang ke Madinah akhir Safar / Robiul Awal 7 H.

44. PERANG MU'TAH

Yaitu perang terbesar semasa Nabi, termasuk paling menegangkan dan pembuka penakklukan negri-negri nasroni yaitu Jumadul Uula 8 H / september 629.

Mu'tah sebuah dusun deket Syam, dari Baitul Maqdis 2 hari berjalan kaki.

Prajurit muslim dan musuhnya 200.000 orang, hebat memang musuh bisa dikalahkan. Kholid bin Walid mematahkan 9 pedang.

Jumlah korban muslim 12 orang, dan musrik tidak diketahui

45. FATHU MAKKAH

Sebabnya, Quraisy melanggar perjanjian yaitu membatu Bani Bakar menyerang Khuzaah (sekutu muslim). 3hari sebelum informasi pelanggaran Qurasiy Rosul menyeruh Aisyah menyiapkan senjata beliau, tapi anehnya ta seorangpun yang tahu maksud Rosululloh.

Rosul mengutus 80 orang kesuatu perkampungan bulan Romdon untuk mengelabuhi orang-orang, tapi hathib bin Abi Balthoah mengirim surat tapi ketahuan karena wahyu.

10 hari bulan Romadhon 8 H Rosul meniggalkan Madinah menuju Makkah.

Abu Syofyan masuk islam. Padahal lehernya terancam karena mau dipenggal oleh Umar.

Selasa 17 Romadhomn 8 H Rosul meninggalkan Az Zahron, menuju Makkah unjuk kekuatan sehingga ia heran.

Rosul masuk Makkah dan merobohkan 360 berhala sekitar Ka'bah. Lalu Bilal disuruh adzan diatas Ka'bah.

Syofwan bin Umayah masuk Islam setelah berfikir selama 4 bulan.

osul berada di Makkah selama 19 hari.

46. PERANG HUNAIN

Hunain letaknya 10 Mil leebih dari Makkah, Rosul meniggalkan Makkah 6 Syawal 8 H (19 hari didalamnya ) bersama 12000 orang dan seratus baju besi yang dipemjem dari Syofwan bin Umayah.

Malam Rabo 10 syawal pasukan islam tiba diHunain, namun kedahuluan musuh sehingga disergap, tidak kurang dari 70 orang dari Staqif terbunuh.

Harta rampasan nya berupa: 6000 tawanan 24000 onta 40000 domba dan 4000 uqiyah perak.

Rosul menetap di Ji'ronah namun Ghonimah telah dibagi karena tidak datang maka tidak di beri.

Abu Syofyan 40 uqiyah 100 ekor onta, juga anaknya , juga Umayah. Hakim bin Hizam 200 onta, syofyan bin umayah, Al Harist bin Al Harist 100 onta. Juga pemua yang lainya. Adajuga yang diberi 50 dan 4 ekor. Sampai-sampai mantel Rosul mau dirampas. Lalu sisa harta rampasan, 4 ekor onta/orang. Penunggang kuda dapat 12 onta dan 120 domba.

Lalu selesai dibagi ada 14 orang utusan hawazin memeohon dikembalikannya tawanan dan rampasan. 6 hari sebelum habisnya bulan dzulhijjah berangkat ke madianah.

47. PERANG TABUK

Sadaqah dari usman bin affan yaitu 200 onta + dagangannya, + 200 uqiyah, + 100 onta & dagangannya. + 1000 dinar lalu nammmmmmbah lagi sehingga totalnya adalah 900 onta dan 100 kuda selain uang yang kontan. Abdurrahman bin auf yaitu 200 uqiah perak. Abu bakar semua hartanya ( senilai 400 dirham ) dan umar Bin khatab 1/2 dari hartanya. Ashim bin ady 70 wasaq kurma dan yang lain-lainnya bhakan ada yang menyerahkan walaupun beberapa mud / 1 mud korma. Para wanita menyerahkan perhiasan-perhiasan mereka.

Jumlah pasukan muslim adalah 30.000 pasukan. Tiap 18 orang menadapat jatah 1 onta.

Rasul berangkat pada bulan rajab 9 H dan pulang apd bulan ramadlan, peperangan ini memakan waktu 50 hari dan menetap di sana 20 hari dan ini merupakan peperangan terkahir kali bagi rasul. Dan mengenai peperangan banyak ayatv turun terutama yaitu pada surat at-taubah.

Dan taun itu juga terjadi peristiwa yaitu terjadinya li'an antara uwamir dan istrinya, seorang wanita ghamidiayah dirajam oleh rasulullah, raja najasyi meninggal dan rasul melaksanakan shalat ghaib, ummu kultsum meninggal dunia dan juga abdullah bin ubai biunnsalul meninggal sepulang dari tabuk dan imintakan ampun oleh rasuil namun ditegur oleh allah.

48. ABU BAKAR BERHAJI

Yaitu pada bulan dzulqo'dah/Dzulhijjah tahun 9 H atas itusan dari Rasulullah. Dan pada tahun 9 dan 10 ini banyak dari kabilah-kabilah arab mengutus utusannya pada rasulullah untuk menyatakan keislamannya. Dan manusia pad a memasuki islam secara berbondong-bondong.

49. HAJI WADA'

Beliau mengumumkan niatnya dan berangkat pad ahari sabtu 4 hari sebelum habis bulan dzulqo'dah tahun 10 H. Beliau aberangkat setelah shalat dhuhur. Dan sampai makkah pada hari senin 4 dzulhijjah 10 H, jadi perjalanan beliau adalah selama 8 hari. Diatara isi pidato rasul yang diulas adalah adanya bulan haram yaitu Dzul-qa'dah, dzulhijjah dan muharram ( berurutan ) dan rajab ( yaitu antara jumada dan sya'ban )

Dan pada bulan safar tahun 11 H rasul menyiapkan pasukan besar untuk meyerang bangsa Romawi yang congkak dengan pimpinan Usamah bin Zaid yang masih sangat muda sehinggga manusia pad akasak-kusuk karena faktor umur tersebut dan rupanya akhirnya dia menjadi pasukan pertama dari khilafah abu bakar.

50. RASULULLAH MENINGGGAL

Pada bulan ramadlan 10 H, rasul melaksanakan I'tikaf selama 20 hari padahal biasanya adalah 10 hari saja. Dan jibril mengetes hafalan rasul 2 X.

Pada awal bulan safar rasul pergi ke uhud lalu salat disan layaknya orang yang hendak berpisah dengan orang yang hidup dan yang sudah mati. Dan malam yang lain beliau pergi ke baqi' dan memintakan ampunan kaum muslimin yang tidur disana,

Pada 29 safar 11 H, senin sehabis dari baqi' dan dalam perjalan pulang beliau merasa pusing dikepalanya dan panas tubuhnya langsung melonjak. Lalu beliau sakit selama 13 / 14 hari dan tetap salat bersama manusia selama 11 hari dari masa sakitnya.

Rabu, 5 hari sebelum wafat sakit beliau semakin parah dan beliau masih menyempatkan untuk berpidato dihadapan manusia. Lalu beliau mempersilahkan qisaa pada kaum muslimin. Pada hari kamis beliau masih sempat berjamaah ke masjid. Bahkan pada hari sabtu / ahad beliau akan melaksanakan salat dhuhur namun abu bakar sedang salat bersama manusia. Lalu abu bakar mundur ketika rasul datang.

Hari Ahad, Rosul memerdekakan budak laki-lakinya, menshodaqohkan 7 dinar (sisa hartanya) dan memeberikan senjatanya pada orang-orang muslim. Baju besi beliau di gadaikan dengan harga 1 shoq gandum.

Senin subuh hari Abu Bakar menjadi Imam, Aisyah datang dan Abu Bakar mengira Rosululloh. Orang muslim hendak menghentikan sholatnya namun Rosul memberi isyarat agar terus sholat.

Di waktu dhuha aRosul membisiki Fatimah bahwasannya akan segera meninggal, dia menangis. Lalu Hasan dan Husain dipanggil, dipeluk dan dinasehati, juga para istrinya, lalu bersiwak dan mengangkat tangan kearah langit dan bibir beliau bergerak-gerak lalu meninggal.

Yaitu waktu dhuha, senin 12 Robiul Awal 11 H pada usia 63 th 4 hari.

Hari selasa beliau di mandikan lalu dikubur di tempat beliau meninggal.

Orangmuslim mensholatinya di bilik kamarnya, 10 – 10 orang secara bergantian tanpa imam .

Wallahu A'lam Bi As-Shawab

Tidak ada komentar: